Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

3 Aplikasi Launcher Ringan Android

aplikasi launcher android terbaik

Satu hal menarik dari sebuah smartphone adalah tentang keberadaan launcher. Bukan hanya mampu menyesuaikan tampilan, melainkan juga bagaimana perilakunya.

Berbeda dengan iOS, di Android kita dapat bertukar kustom sangat mudah, seperti: membuka gaya visual baru, mengontrol tombol navigasi atau posisi letak widget sesuka hati.

Apa itu Launcher?

Sebuah desain antarmuka "User Interface" untuk seluler yang bisa diatur sesuai kebutuhan pengguna.

Dimana, memungkinkan mu berinteraksi dan mengelola segala sesuatu di basis sistem perangkat.

Tanpa aplikasi ini, maka secara teknis ponsel / tablet Anda tidak akan bisa beroperasi.

Ya, meskipun setiap produsen sudah dilengkapi dengan peluncur bawaan, namun memiliki kekurangan baik fitur maupun fungsionalitasnya.

Sedangkan, program perangkat lunak sumber ketiga menawarkan mode tak terbatas, dinamis, elegan, bahkan kaya fitur ekstra.

Selain itu, mampu menjaga tampilan tetap sama walaupun Sobat beralih antar merek produsen.

3 Peluncur Terbaik Android

Di Google Play Store, sebagian besar developer banyak menawarkan versi gratis, tapi hanya ada beberapa yang memenuhi syarat sebagai pemain terdepan.

Nah, jika kamu bingung dalam memilih APK apa yang layak untuk menggantikan UI kustom mu, maka simak aja rangkuman informasi singkat dibawah ini.

Catatan: Support OS 4.1 up serta kompetabel pada ponsel non/root.

1. Nova Launcher

nova launcher apk

Sejak lama, Nova telah menjadi tempat perlindungan bagi banyak orang yang ingin mengelola setiap aspek dari gaya mereka.

Cukup solid, cepat, hemat waktu, ringan, bahkan begitu mudah mengoperasikan. Ditambah, mendukung setelan konfigurasi, folder, ikon, dan badge notifikasi (Opsi tampilan aplikasi populer).

Juga, pemutakhirkan prime untuk mengakses berbagai kontrol gerak, efek animasi ketika menggulung antara layar beranda.

Adapula menu jalan pintas dengan fungsi utamanya membuka bermacam fitur seperti kita temukan di Android 7.0 Nougat.

Secara keseluruhan, Nova memang dirancang sangat baik, bersih, rapi, tangkas, serta tidak membingungkan meskipun kalian pengguna baru.

2. Smart Launcher

smart launcher apk

Kedua, ini adalah alat peluncur super cepat, ringan, dan paling populer bagi komunitas Android. Didesain berdasarkan label atau kategori melalui layout batang sisi.

Diawal penggunaan, Smart meminta kita agar menampilkan app default, sehingga nantinya Sobat tak terganggu oleh kemunculan pesan pop-up.

Disamping itu, dia juga dilengkapi dengan mode ultra dimana berfungsi untuk menyembunyikan + menyimpan bilah navigasi, menempatkan lebih banyak ruang bebas pada layar, serta opsi penyesuaian warna tema berdasarkan wallpaper.

Meskipun ada sejumlah dukungan modul gerakan, tapi terbatas kecuali Anda membeli versi Premium.

Sementara di model gratisnya, kamu dapat menjumpai satu kelemahan, yakni kemunculan unit iklan.

Namun, kami rasa tidak terlalu mengganggu, karena kehadirannya hanya sesekali. Itupun, jika mengaktifkan internet saja.

3. Evie Launcher

evie launcher apk

Daftar terakhir rekomendasi sekaligus referensi buat Anda bernama Evie, dimana menawarkan kinerja dan fungsi yang berkecepatan sangat tinggi.

Sama halnya dengan Nova, ia memungkinkan si pemakai membuat perubahan besar di pengaturan ikon layar home mereka. Juga, penyesuaian kontrol tampilan, membikin folder, hingga beberapa fitur dasar lainnya.

Faktanya, kenapa Evie dianggap sebagai peluncur tingkat teratas adalah karena dia memiliki opsi menampilkan widget mesin penelusuran.

Bahkan, punya downside tanpa melakukan banyak gerakan. Tentu saja, sebuah keuntungan dari segi perbedaan jika kita bandingkan APK sejenisnya.

Secara teknis, berkemampuan luar biasa dalam membuat jalur pintasan melalui proses tekan panjang atau menyeret ikon ke layar depan beranda.

Keseluruhan, Evie berfokus pada kecepatan dan kemudahan pengoperasian tak terkecuali bagi siapapun. Jadi, jangan ragu untuk memanfaatkan jasanya.

Kata Akhir

Intinya, 3 peluncur pihak ketiga diatas memiliki fungsionalitas maupun kinerja serupa, ringan, bahkan menyediakan beragam kontrol kustomisasi.

Hebatnya, mereka mampu bekerja solid dibawah tekanan rendah sumber daya perangkat sangat lancar tanpa kendala apapun.

Serta, tidak menyulitkan proses penggunaan meskipun kita baru pertama kali datang ke aplikasi. Mantap bukan?

Pertanyaannya sekarang adalah apakah Sobat tertarik untuk mencoba satu diantara tiga saran kami ini? Jika iya, silahkan aja kamu unduh APK-nya di Google Play.

Post a Comment for "3 Aplikasi Launcher Ringan Android"